Saturday, 16 June 2012

Konsep Nilai Tempat

Kumpulan Soal Ulangan 
Konsep Matematika, Trik matematika
menyambung dari tulisan Konsep Penting Matematika SD, SMP, SMA yaitu Konsep Nilai tempat.
Kamu perlu tahu perlu memahami tentang arti setiap digit suatu angka. Sebagai contoh, angka 437 dan 374 mempunyai angka digit yang sama. Namun, kedua angka ini tidak menunjukan jumlah angka  yang sama karena angka digit tersebut mempunyai "nilai tempat " yang berbeda.
Pada angka 437, angka 7 merupakan satuan. Ini sama dengan  7 x 1 atau angka 3 merupakan puluhan. ini sama dengan 3 x 10. angka 4 merupakan ratusan. ini sama dengan 4 x 100 atau 400. Jadi angka 437 dapat diartikan dengan 400 + 30 + 7. Namun, angka 374 sama dengan 300 + 70 + 4.
Nilai tempat juga berlaku pada angka desimal. mari kita lihat angka 5.29. Angka 5 merupakan satuan, dan sama dengan 5 x 1 atau 5. angka 2 merupakan persepuluhan. ini sama dengan  2 x 1/ 10, atau 2/10. angka 9 merupakan perseratusan. ini sama dengan 9 x 1/100 atau 9/100. Jadi, angka 5.29 sama dengan 5 + 2/10 + 9/10. atau bisa ditulis 5+29/100. 
Nah udah mulai ada pencerahan bukan. Nah sekaran kita simak konsep yang berikutnya disini.

0 komentar:

Post a Comment